Home » Cerita Wanita Kelilit Utang 40 Pinjol Tak Pernah Diteror Debt Collector, Ini Sebabnya

Cerita Wanita Kelilit Utang 40 Pinjol Tak Pernah Diteror Debt Collector, Ini Sebabnya

Manfaat Sedekah, Cerita Wanita Ini Kelilit Hutang 40 Pinjol Tidak Pernah Diteror Debt. ©2023 Merdeka.com/youtube.com/RDAY Haji Dwi Susanto

Seorang wanita menceritakan kisahnya saat terlilit utang pinjol sebanyak ratusan juta. Wanita itu bernama Nadia. Ia berhasil melunasi semua utangnya karena melakukan sedekah.

Nadia menceritakan bahwa dirinya pernah terlilit utang di kartu kredit dan pinjol. Sehingga membuatnya harus melunasinya dengan cara gali lubang tutup lubang.

Namun, berkah dari sedekah, Nadia menuturkan bahwa dirinya akhirnya berhasil melunasi semua pinjol sebanyak ratusan juta. Simak ulasannya sebagai berikut.

Sebuah video yang diunggah oleh channel Youtube RDAY Haji Dwi Susanto memperlihatkan seorang wanita bernama Nadia yang menceritakan kisahnya saat ia terlilit utang ratusan juta.

Nadia menceritakan bahwa dirinya pada waktu itu memiliki 17 kartu kredit dan semuanya dipakai untuk berbelanja barang dan foya-foya. Hal itu membuat Nadia kesulitan untuk membayarkan tagihan.

“Jadi saat itu aku terlilit utang kartu kredit dengan nilai Rp150 juta, untuk foya-foya. Belanja. Gesek sana gesek sini nggak tanggung jawab,” ucap Nadia.

Datang Minta Doa ke Anak Yatim

Saat Nadia mengalami masalah tersebut, ia pun memutuskan untuk datang ke sebuah tempat yang menampung dan merawat anak-anak yatim. Di sana, ia bertemu dengan Pak Haji.

Pak Haji adalah orang yang berperan besar dalam memberikan nasehat dan pelajaran-pelajaran baik kepada Nadia. Sehingga nasehat yang diterima oleh Nadia dari Pak Haji semuanya diterima dengan baik.

“Aku bilang gini ‘lu gila kali ya, orang suruh bayar utang aja susah mau suruh sedekah’ terus gimana bayar utangnya. Gue suruh sedekah, tapi harus bayar utang, uangnya kan buat bayar,” terang Nadia.

Beri Sedekah ke Kucing dan Semut

Nadia mengaku untuk melunasi utang ke 17 kartu kredit itu dengan cara gali lubang tutup lubang. Bahkan ia pernah melakukan pinjaman ke 40 pinjol untuk memenuhi keinginan foya-foyanya.

Namun, Nadia adalah orang yang tekun dan benar-benar ingin terbebas dari utang. Oleh karena itu ia bersedekah. Sedekah yang ia lakukan tidak hanya kepada manusia tetapi juga kepada hewan-hewan.

Nadia mengatakan dirinya bersedekah ikan goreng kepada kucing hamil di jalan dan memberikan gula kepada para semut yang ia temui.

“Aku goreng ikan kembung pakai bumbu, abis itu nyari kucing hamil naik motor keliling komplek. Plus sama gula untuk semut, aku nyari semut,” terang Nadia.

darisinimulainya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com
Skip to content